Ribuan Jamaah Padati Masjid Baiturrahman Banda Aceh

Banda Aceh, InfoMu.co – Ribuan jemaah memadati Masjid Raya Baiturrahman  Kota Banda Aceh. Mereka melaksanakan ibadah salat tarawih  perdana bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah meski diguyur hujan deras.

Dari pantauan Sabtu malam (2/4/2022), jemaah mulai mendatangi masjid usai salat magrib. Jamaah terus berdatangan meski suasana saalat tarawih perdana itu diguyur hujan. Bahkan, bagian dalam masjid yang berkapasitas sekitar 9.000 orang itu penuh.

Masyarakat Banda Aceh dan sekitarnya yang tidak tertampung di bagian dalam harus salat di pekarangan masjid dan di bawah payung besar serupa payung yang ada di Masjid Nabawi. Jamaah di halaman masjid, tidak terisi penuh.

Hanya sebagian yang berada di bawah payung besar. Total kapasitas Masjid Raya Baiturrahman luar dan dalam masjid sebanyak 24.000 orang. Meski pada tahun ini saf

Sebagian warga juga terlihat menggunakan masker mengingat masih dalam kondisi penyebaran Covid-19. Meskipun pemerintah melonggarkan dan membolehkan jamaah untuk shalat tarawih berjamaah.

Salah satu warga bernama Zulkifli mengatakan, pihaknya ikut melaksanakan salat tarawih  perdana di Masjid Raya Aceh agar lebih berkesan.

“Biar berkeesan, kan tempatnya luas, besar dan bersih. Jadi nyaman saat salat dan diharapkan ibadah kami lebih sempurnaa,” kata Zulkfili.

Sebelumnya, Plt Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Masjid Raya Baiturrahman Saifannur mengatakan pelaksanaan shalat tarawih serta ibadah lainnya di masjid ini pada Ramadhan 1443 Hijriah tidak memberlakukan lagi pembatasan saf atau pengaturan jaga jarak sesama jamaah.

“Tidak lagi jaga jarak, saf-nya tetap rapat. Tetap menjaga kesehatan pribadiJamaah harus memastikan diri sehat baru pergi Tarawih, shalat sunnah dan Witir berjamaah,” katanya. (inews)

sumber berita dari infomu.co

0 Reviews

Write a Review

  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Vinkmag ad

Read Previous

Siswa SDMM Beri Motivasi di Acara Syiar Ramadhan | PWMU.CO

Read Next

Muslim Wajib Berlaku Ihsan di Dunia Offline dan Online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular