Menu

Mode Gelap
Agar Siap Terjun ke Masyarakat, Mahasiswa PAI UM Bandung Dibekali Ilmu dan Tata Cara Pemulasaraan Jenazah Guru Tetap Jadi Penentu Meski Teknologi Mengubah Dunia Pendidikan Merasakan Hidup Bersama Nabi Muhammad Saw Panwascam Astanaanyar Kota Bandung Terus Matangkan Pengawasan Logistik Pemilu 2024 BPR Bank “Wong Cilik” – bandungmu.com

Muhammadiyah or id WIB

Pasca Global Forum for Climate Movement, Muhammadiyah bakal Kembangkan Gerakan Lingkungan Berbasis Masyarakat


 Pasca Global Forum for Climate Movement, Muhammadiyah bakal Kembangkan Gerakan Lingkungan Berbasis Masyarakat Perbesar

MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA – Muhammadiyah pasca pertemuan Global Forum for Climate Movement, akan menindaklanjuti dengan melanjutkan dan memperkuat inisiatif dalam kaitan gerakan pelestarian lingkungan.

Hal itu sebagaimana disampaikan Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Abdul Mu’ti dalam Konferensi Pers Sabtu (18/11) di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) memaparkan rencana kegiatan pasca pertemuan ini. 

“Setelah acara ini Muhammadiyah akan melanjutkan dan memperkuat inisiatif untuk membangun gerakan yang kaitannya pelestarian lingkungan dan perubahan iklim, melalui Green Campus, Green Hospital, dan mengembangkan berbagai gerakan maupun program berbasis masyarakat” ungkapnya.

UAD menjadi salah satu kampus yang ke depan akan dikembangkan menjadi inspirasi Green Campus di seluruh kampus Muhammadiyah. 

Terkait dengan Green Hospital, Mu’ti mengaku bahwa sudah melakukan assessment dengan mitra PP Muhammadiyah dan beberapa Lembaga yang concern dalam pengembangan solar cell atau energi berbasis matahari, untuk mengembangkan model Green Hospital, atau rumah sakit Muhammadiyah yang ramah lingkungan.

Mu’ti menambahkan, rangkaian acara ini sejalan dengan Ikhtiar Melestarikan Semesta yang menjadi tema Milad Muhammadiyah ke 111. 

“Sehingga forum ini merupakan rangkaian dari Milad Muhammadiyah dan upaya Muhammadiyah untuk terus berikhtiar agar alam ini lestari dan bumi tempat kita tinggal nyaman untuk semuanya,” imbuhnya.

Di tempat berbeda, Hening Parlan selaku Ketua Panitia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. “Terima kasih kepada Kementerian Luar Negeri RI, serta UAD sebagai tuan rumah, ViriyaENB, LAZISMU, BRGM, BSI, dan seluruh peserta yang telah menyukseskan kegiatan ini,” ungkapnya.

“Acara telah menghasilkan berbagai hal penting, yaitu komitmen Muhammadiyah dan para pembicara yang mewakili berbagai negara, dalam perubahan iklim, yang dirangkum dalam Call to Action, yang meliputi: menumbuhkan budaya hijau, inovasi untuk ketahanan iklim, strategi, inisiatif, peraturan, kerangka finansial untuk menghadapi dampak perubahan iklim, pendekatan kolaboratif membangun aliansi untuk masa depan yang lebih hijau,” pungkas Hening.

Selama dua hari penyelenggaraan, Forum Global dihadiri oleh pembicara dan peserta nasional maupun internasional, termasuk dari Australia, Jepang, Kenya, Malaysia, Maroko, Belanda, Norwegia, Papua Nugini, Filipina, Singapura, Inggris, Amerika Serikat, dan Vatikan, serta perwakilan organisasi internasional, seperti UNDP, UNESCAP, dan Uni Eropa.

Hits: 0

sumber berita ini dari muhammadiyah.or.id

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Rumah Sakit Muhammadiyah Jangan Merasa Aman di Zona Nyaman; Nanti Ketinggalan yang Lain

7 December 2023 - 15:47 WIB

Menko PMK Ungkap Peluang Beasiswa Mahasiswa Kampus Swasta dan Negeri Sama

7 December 2023 - 11:29 WIB

Muhammadiyah Bakal Bangun Dua Rumah Sakit Premium dan Standar Internasional

7 December 2023 - 10:15 WIB

Dukung Pemerintah, RS Tertua Milik Muhammadiyah ini Komitmen Cegah Stunting

6 December 2023 - 17:18 WIB

Globalisasi dan Kemiskinan Jadi Tantangan, Bambang Setiadji Sarankan Buat Kebijakan Strategis Bidang Pangan dan Teknologi

6 December 2023 - 16:09 WIB

Tafsir Ungkap Rahasia Bahagia dalam Ajaran Islam

6 December 2023 - 12:23 WIB

Trending di Muhammadiyah or id