Friday, November 22, 2024
26.1 C
Gresik

Awas, Berhala Kecil Bersemayam dalam Genggaman Pelajar

GIRIMU.COM — Dalam rangka memeringati Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1446/2024, SMP Muhammadiyah 4 Kebomas (SPEMUPAT) Gresik menggelar beberapa kegiatan bernuansa Islami. Kegiatan yang seluruhnya di-handle siswa yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SPEMUPAT berlangsung dengan meriah.

Ada 3 jenis perlombaan yang diselenggaran, yakni tartil Al Quran, cerdas cermat, dan mewarna kaligrafi. Mnurut Bita, Ketua Panitia Pelaksana, kegiatan ini diharapkan memperluas wawasan siswa, di tengah proses pembelajaran yang berlangsung di sekolah di komplek Perguruan Giri, Kebomas ini.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa(17/9/2024) ini, diawali dengan tausyiyah bertema “Meneladani Sifat Rasulullah” yang disampaikan Ustadz Wiwit Dwi Wahyu.

“Saat ini ada banyak berhala kecil yang ada di sekitar kita, yaitu HP. Ketika adzan sudah berkumandang, banyak anak masih sibuk dengan game di HP-nya,” ujarnya.

Oleh karena itu, perilaku yang dinilai menyimpang ini harus pelan-pelan dihilangkan, diganti dengan perilaku yang sudah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW.

“Karena beliau adalah teladan bagi umat manusia dan kita harus menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Acara lalu dilanjutkan di aula SPEMUPAT. Lantunan ayat suci Al Quran dalam lomba tartil Al Quran terdengar merdu. Setiap peserta berlomba menampilkan kemampuan membaca Al Quran dan nada yang merdu. Lomba diikuti 6 pasang siswa yang merupakan perwakilan kelas, berlangsung dengan penuh hidmat.

Masih di ruang yang sama, kegiatan dilanjutkan dengan lomba cerdas cemat. Sebanyak 6 regu ikut berlomba memperebutkan juara. Para suporter regu pun saling memberikan semangat dengan riuh tepuk tangan saat setiap wakilnya bisa menjawab pertanyaan.

Dalam kegiatan ini, siswa inklusi (berkebutuhan khusus) juga ikut ambil bagian dengan lomba mewarnai kaligrafi. Nyatanya, hasil mewarnai siswa inklusi tidak kalah dengan siswa reguler. (*)

Kontributor: Pristy Novida

Author

Hot this week

Topics

spot_img

Related Articles