Friday, November 22, 2024
26.1 C
Gresik

Drumband Melati Muda Iringi Kontingen dalam Lomba Pentas PAI

Siswa SD Muhammadiyah Benjeng tampil memukau dalam penampilan Drumband pada Lomba Pekan Seni Keterampilan Pendidikan Agama Islam atau Pentas PAI di Kecamatan Benjeng, yang berlangsung pada 16 November 2024. Acara ini diikuti oleh seluruh sekolah SD Negeri dan Swasta di kecamatan Benjeng.

Pawai dimulai pada pukul 07.30 WIB di depan kantor eks. UPT Kecamatan Benjeng dan berlangsung dengan khidmat. Ketua K3S, Sholihan, S.Pd, mengungkapkan rasa terima kasih kepada panitia yang memberi kesempatan kepada Drumband Melati Muda untuk mengiringi pawai tersebut. “Semoga para anggota drumband ini semakin termotivasi untuk tampil lebih baik di masa mendatang,” ujarnya.

Antusiasme dan semangat para siswa tampak jelas, meskipun mereka berlatih di bawah terik matahari. Mereka berusaha keras untuk mempersiapkan penampilan terbaik guna mendukung kelancaran pawai. Nadin Azizah Ramadhani, siswa kelas 6, mengungkapkan bahwa kegiatan drumband mengajarkan mereka pentingnya disiplin dan kerja sama. “Kami belajar disiplin dan kerja sama agar bisa tampil maksimal,” katanya.

Roudotul Jannah, Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Benjeng, merasa bangga dengan penampilan siswanya. “Saya sangat bangga, semoga penampilan ini bisa mengharumkan nama SD Muhammadiyah Benjeng,” ungkapnya.

Penampilan Drumband Melati Muda berhasil menarik perhatian banyak penonton, termasuk para wali siswa, yang dengan antusias mengabadikan momen tersebut.

Kontributor : Nadiyah Syifa Adeliyah

Author

Hot this week

Exploring bisexuality – uncovering the possibilities

If you’re unsure just what youare looking for, or...

Refleksi atas Bahtsul Masail Pesantren NU yang Kurang Relevan

Bahtsul Masail, tradisi intelektual khas pesantren Nahdlatul Ulama (NU),...

Milad Muhammadiyah: Gerakan Keterbaruan Persyarikatan (2)

Oleh: Ace Somantri* BANDUNGMU.COM – Gerakan keterbaruan bukanlah hal yang...

Cici Claypot, Kuliner Unik Bandung Dengan Sensasi Rasa Yang Menggoda

BANDUNGMU.COM, Bandung – Kota Kembang Bandung memang tidak pernah...

Topics

spot_img

Related Articles