Dua ‘Penyanyi’ Cilik dari Gresik Selatan Meriahkan Gebyar Kreativitas Anak Sholih Peringatan Isra’ Mi’raj IGABA Gresik

banner 468x60

GIRIMU.COM. Pimpinan Daerah Ikatan Guru Bustanul Athfal (IGABA) Kabupaten Gresik menggelar Gebyar Kreativitas Anak Sholih dalam rangka peringatan Isra’ Mi’raj 1447 H di Icon Maal Gresik, Jumat (16/1/2026). Di antara lembaga Pendidikan Anak Usia dini ( PAUD) Aisyiyah sekabupaten Gresik, TK Aisyiyah 39 Wringinanom juga ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Nur Alfah, Kepala TK Aisyiyah 39 Wringinanom menyampaikan, pihaknya mengirimkan dua “artis penyanyi” cilik dari wilayah Gresik Selatan. Keduanya adalah pemenang lomba menyanyi di lembaganya yang sehari sebelumnya juga mengadakan lomba menyanyi dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj.

“Sejak awal sudah kami gadang-gadang, bahwa dari pemenang lomba intern sekolah akan ditampilkan di moment tingkat kabupaten. Alhasil, tidak memerlukan persiapan lama untuk bisa tampil apik di atas panggung yang cukup bergengsi di tengah lobi utama Icon Mall Gresik,” ujar Nur Alfah, Sabtu (17/1/2026).

Ia menyampaikan terima kasih kepada Pimpinan Derah IGABA Gresik yang sudah memberikan wadah untuk mengembangkan kreativitas anak-anak usia dini, termasuk anak didiknya. Adapun dua “artis penyanyi” cilik yang sudah percaya diri tampil di atas panggung IGABA itu adalah:
1. Zia Nafizah Arrozy dari Kelompok TK A, menyanyikan lagu Aku mau ke Mekkah.
2. Xenna Mayleen Araninggar dari Kelompok B, menyanyikan lagu Assholatu AlanNabi.

Diharapkan, ke depan semakin banyak kegiatan yang bisa menggali kreativitas anak-anak usia dini. Dengan demikian, terbuka peluang untuk mengeksplor talenta dan kompetensi anak untuk bisa ditampilkan ke publik. (*)

Kontributor: Nur Alfah

Author