Tuesday, October 22, 2024
35.6 C
Gresik

Green Idul Adha 1445 H, PRA Kota Baru Driyorejo Siapkan 1000 Daun Jati

Ni’matul Fitriyah Selaku Majelis Ekonomi PCA Driyorejo Menunjukkan Daging Qurban Yang Dibungkus Daun Jati (Elisyah Susanty/Girimu.com)

Girimu.com – Untuk Mengurangi Sampah Plastik di Hari Raya Idul Adha 1445 H, PRA Kota Baru Driyorejo Bekerjasama Dengan Takmir Dan Panitia Qurban Masjid Nur Hidayah Sepakat Menggunakan Daun Jati Sebagai Pembungkus Daging Qurban.

Panitia qurban Masjid Nur Hidayah terlihat sibuk setelah sholat Idul Adha 1445 H dilaksanakan, Senin (17/6/2024). Panitia yang terdiri dari gabungan dari Takmir Masjid Nur Hidayah, PRA dan PRM Kota Baru Driyorejo, PCA dan PCM Driyorejo, Guru SD Muhammadiyah 1 Driyorejo (SD MUDRI), dan Guru SMP Muhammadiyah 14 Driyorejo (SPEMIA) mulai menata perlengkapan dan tepat jam 08.00 WIB sudah standby ditempat masing – masing. “Timbangan, talenan, ember, dan pisau mohon dicek dan disiapkan ya bu”, ucap Shofiyah selaku Ketua Majelis Tabligh PCA Driyorejo.

Bertempat di halaman SD MUDRI, Jl. Raya Pancawarna 11C AU 18 – 19 Kota Baru Driyorejo, Gresik, proses penyembelihan hewan qurban dilakukan dengan hati – hati dan sesuai dengan ajaran Islam. Juru Sembelih Halal (JULEHA) hadir sebagai jagal yang akan melakukan proses penyembelihan. “Tahun ini kita gunakan alat bantu, untuk merebahkan sapi sebelum dipotong lehernya. Tujuannya supaya lebih mudah, cepat, tidak membuat hewan takut, dan tidak melibatkan banyak orang”, kata Abu Maskur selaku JULEHA yang resmi ditunjuk dari Depag.

Dengan sigap, hewan yang sudah disembelih segera dilakukan pemotongan daging dan pemisahan bagian organ dalam beserta tulang. Anggota PCA Driyorejo dan PRA Kota Baru Driyorejo bersiap menerima ember yang berisi potongan daging dan tulang serta organ dalam sapi yang telah dibersihkan.

Ibu – Ibu PCA Driyorejo dan PRA Kota Baru Driyorejo menimbang Daging Qurban ( Elisyah Susanty/Girimu.Com)

Penimbangan dilakukan dengan memakai alat timbang manual lalu dibungkus dengan daun jati yang sudah disediakan panitia qurban. 1000 Daun jati ini didatangkan langsung dari Bondowoso yang digulung menjadi 20 bendel.
Sesuai surat himbauan dari PDA Kabupaten Gresik, divisi Lembaga Lingkungan Hidup Dan Penanggulangan Bencana dengan nomor 004/PDA/H/VI/2024 perihal pembuatan video Green Idul Adha, disambut baik oleh PCA Driyorejo. Didalam surat himbauan tersebut, PDA mengingatkan bahwa turut menjaga kebersihan lingkungan dengan pengurangan penggunaan kantong plastik sekali pakai.

Kali pertama Aisyiyah Kota Baru Driyorejo menggunakan daun jati untuk bungkus daging qurban. “Antusias sekali saat pembungkus plastik atau tas kresek ini diganti dengan daun jati, jadi lebih awet dagingnya dan tidak bau. Sesuai juga dengan himbauan dari PDA kabupaten Gresik terkait Green Idul Adha 1445 H”, beber Ni’matul Fitriyah selaku Pimpinan Majelis Ekonomi PCA Driyorejo.

Total hewan qurban yang disembelih ada 6 ekor sapi dan 5 ekor kambing. Sebanyak 905 bungkus daging qurban siap untuk diedarkan ke warga sekitar masjid, yatim piatu, dhuafa dan warga yang berhak menerima. “Semoga berkah bagi yang menerima daging qurbannya dan mendapatkan pahala berlipat bagi yang sudah berqurban”, pungkas Sutikno selaku penanggungjawab Qurban Masjid Nur Hidayah saat memastikan nama penerima sesuai dengan daftar.(*)

Elisyah Susanty
Kontributor SD Muhammadiyah 1 Driyorejo

Authors

Hot this week

Topics

spot_img

Related Articles