GIRIMU.COM — Sebanyak tiga siswa SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik mengikuti kegiatan khitan massal yang diselenggarakan oleh KL Lazismu GKB. Kegiatan sosial tersebut dilaksanakan di SMA Muhammadiyah 10 GKB (Smamio), pada Sabtu (20/12/2025).
Program ini menjadi bagian dari upaya kepedulian Lazismu terhadap kesehatan dan kesejahteraan anak-anak, khususnya dari lingkungan sekolah Muhammadiyah. Adapun siswa SD Muwri yang mengikuti khitan massal tersebut adalah Muhammad Abizar Albiansyah, siswa kelas 3; Ghanim Ahmad dan Verdianto Rais Yasir, siswa kelas 4. Ketiganya hadir bersama orang tua masing-masing dan didampingi langsung oleh pihak sekolah. Kehadiran pendamping dari sekolah menjadi bentuk nyata perhatian dan dukungan kepada siswa yang mengikuti kegiatan ini.
Dalam kegiatan tersebut, SD Muwri diwakili oleh Rahmat Syayid Syuhur, selaku Wakil Kepala SD Muwri, yang mendampingi siswa sejak keberangkatan hingga proses kegiatan berlangsung. Ia menyampaikan, partisipasi siswa SD Muwri dalam khitan massal ini merupakan salah satu bentuk pelayanan sekolah kepada peserta didik.
“Ini merupakan bagian dari komitmen kami sebagai sekolah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada siswa. Ketika ada informasi khitan massal dari Lazismu, kami langsung membagikan informasi tersebut ke grup kelas dan grup sekolah.
“Alhamdulillah, ada orang tua yang merespons positif,” ujar Syayid.
Lebih lanjut, Syayid menjelaskan, sekolah tidak hanya menyampaikan informasi, tetapi juga memfasilitasi keberangkatan siswa dengan menyediakan mobil sekolah. Hal ini dilakukan agar siswa dan orang tua merasa lebih nyaman dan terbantu dalam mengikuti kegiatan sosial tersebut.
“Kami ingin kehadiran sekolah benar-benar dirasakan manfaatnya oleh siswa dan wali murid. Dengan mengantar langsung menggunakan mobil sekolah, ini menjadi wujud kepedulian dan tanggung jawab kami,” tambahnya.
Kegiatan khitan massal yang diselenggarakan oleh KL Lazismu GKB ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Terdaftar ada 75 anak yang ikut program khitan masal ini, sedangkan siswa SD Muwri dapat nomor urut 61-63
Tim medis yang bertugas memberikan pelayanan secara profesional dengan mengedepankan kenyamanan dan keamanan peserta. Selain tindakan khitan, peserta juga mendapatkan bingkisan berupa kaos, kopyah, tas, serta perlengkapan lainya.
Salah satu peserta, Muhammad Abizar Albiansyah yang akrab disapa Abi, mengungkapkan rasa senangnya dapat mengikuti program khitan massal ini. Meski sempat merasa ragu dan bimbang sebelum pelaksanaan, Abi mengaku akhirnya merasa lega dan bahagia setelah mengikuti kegiatan tersebut.
“Awalnya takut dan bimbang, tapi setelah dijalani ternyata tidak seseram yang dibayangkan. Senang bisa dikhitan bersama teman-teman,” ungkap Abi dengan wajah ceria.
Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara sekolah, orang tua, dan lembaga sosial seperti Lazismu dapat terus terjalin dengan baik. Program khitan massal ini tidak hanya memberikan manfaat dari sisi kesehatan, tetapi juga menumbuhkan rasa kepedulian sosial dan kebersamaan di lingkungan Muhammadiyah, khususnya bagi siswa SD Muhammadiyah 1 Wringinanom Gresik. (*)
Kontributor: Mufidatul Latifah







