Thursday, November 21, 2024
31.7 C
Gresik

Pemilu Raya PR IPM Spemutu Gunakan E-voting

Girimu.com – Euforia Pemilu Raya pemilihan formatur Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMP Muhammadiyah 1 Gresik (PR IPM Spemutu) sudah terasa sejak dilaksanakannya Musyawarah Ranting dan pengumuman calon formatur oleh Panitia pemilihan (panlih) PR IPM Spemutu, Jumat (20/9/2024).


Pemilu Raya PR IPM Spemutu yang akan digelar Rabu (25/9/2024) akan digelar secara e-voting menggunakan gawai, sesuai dengan tagline Spemutu yakni sekolah teknologi.


“Ya, kita besok (Rabu) menggunakan e-voting menggunakan gawai pribadi dari pemilih dengan cara sangat sederhana. Yakni hanya dengan scan barcode dan memasukkan pin saja. ” Jelas Bustanul Arifin, Kepala Laboratorium IT Spemutu.


M. Shadam Athallah, ketua panlih Pemilu Raya PR IPM Spemutu, mengungkapkan bahwa kami memberi keleluasaan para calon formatur untuk berkampanye hingga hari pelaksanaan.


“Saat pengumuman calon formatur kami sudah menginformasikan bahwa tiap calon formatur diperbolehkan berkampanye dengan model yang kreatif, misal membuat pamflet. Dan kami membatasi bahwa batas akhir kampanye hingga pagi, saat hari pemungutan (Rabu). Karena nanti sebelum pemungutan dimulai, para calon formatur akan berorasi, dan setelah orasi para calon tidak boleh berkampanye.” Ungkapnya.


Shadam juga menambahkan, “Para pemilih formatur PR IPM Spemutu terdiri dari seluruh siswa, guru, dan karyawan. Cara memilihnya sangat sederhana, pemilih datang ke tempat pemilihan, pemilih diberi pin, setelah di tempat memilih langsung scan barcode yang telah disediakan, lalu memilih 9 calon formatur, dan setelah itu keluar ruangan serta mencelup jari di tinta sebagai tanda telah menggunakan hak pilihnya.” Tutupnya.


Menurut Ozil Kaifany, ia sudah menentukan siapa saja yang akan dipilih.


“Saya sudah menentukan siapa saja nanti yang akan saya pilih dalam pemilu Raya PR IPM Spemutu.” Ucapnya.


Senada dengan Ozil, Noval Nabaha, juga sudah menentukan pilihannya. “Saya sudah menentukan beberapa calon formatur, namun saya sedikit agak ragu dengan beberapa pilihan saya. Mungkin saya lihat lagi saat orasi calon formatur besok (Rabu).” Ungkapnya.


Yatik, Pembina PR IPM Spemutu menuturkan, “Siapapun besok (Rabu) yang dipilih dan mendapatkan suara terbanyak, mari kita dukung bersama dengan sepenuh hati kita agar kedepannya PR IPM Spemutu lebih jaya dan seluruh program kerjanya bisa berjalan dengan baik, serta dapat menjadi panutan semua siswa Spemutu.” Ucap Yatik.


Kontributor: Beny Syah

Authors

Hot this week

Profil Ibu Soed Sang Pencipta Lagu Tanah Airhku Yang Sering Dinyanyikan Suporter Timnas di GBK

BANDUNGMU.COM, Bandung — Saat timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi...

DSN-MUI Jabar Gelar Workshop Penguatan Literasi Fikih Zakat Untuk Amil Yang Inovatif

BANDUNGMU.COM, Bandung — Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia...

Tingkatkan Keterampilan Dokumentasi dan Bercerita Untuk Advokasi Kebebasan Beragama Ala Lokakarya JISRA

BANDUNGMU.COM, Kenya — Lokakarya dokumentasi dan bercerita program JISRA...

Abdul Mu’ti: Pendidikan Jadi Pilar Penting Untuk Kemakmuran Yang Berkeadilan

BANDUNGMU.COM, Bandung – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bandung...

Topics

DSN-MUI Jabar Gelar Workshop Penguatan Literasi Fikih Zakat Untuk Amil Yang Inovatif

BANDUNGMU.COM, Bandung — Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia...

Abdul Mu’ti: Pendidikan Jadi Pilar Penting Untuk Kemakmuran Yang Berkeadilan

BANDUNGMU.COM, Bandung – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bandung...

Kisah Hidup dan Kiprah Mochtar Kusumaatmadja Akan Dijadikan Film Dokumenter

BANDUNGMU.COM, Bandung – Teaser film dokumenter “12 Mile: Guiding...

Lembaga Penyiaran Harus Tunjukkan Komitmen pada Pelestarian Lingkungan

BANDUNGMU.COM, Bandung — Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung menjadi tuan...

Asep Dayat, Simbol Semangat Bobotoh dan Maung Bandung

BANDUNGMU.COM, Bandung – Mayoritas Bobotoh–sebutan untuk pendukung fanatik Persib...
spot_img

Related Articles