GIRIMU.COM — Berada di seberang lautan berjarak 80 mil dari Gresik daratan, tidak menyurutkan semangat warga Muhammadiyah Cabang Sangkapura, Pulau Bawean untuk menyemarakkan Milad ke-113 Muhammadiyah.
Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Sangkapura merayakan Milad Muhammadiyah tahun ini tepat pada tanggal kelahiran Muhammadiyah, 18 November 2025 secara sederhana, namun penuh makna. Kali ini PCA Sangkapura menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga Muhammadiyah dan warga umum di pulau yang masih menjadi bagian dari wilayah Kabupaten Gresik ini.
Bertempat di teras Masjid As Shalihin PCM Sangkapura Jl. Umar Mas’ud Sangkapura, sejak pukul 08.00 WIB warga yang mendapat undangan pemeriksaan kesehatan gratis mulai berdatangan. Tepat pukul 08.30 seremonial acara pembukaan dimulai.
Dipandu oleh Raden Nihayatun Nafisah, selaku pembawa acara, sambutan mewakili PC Aisyiyah Sangkapura disampaikan oleh Eklis Dinika, selaku Wakil Ketua. Acara dibuka secara resmi oleh Khairul Anwar, Sekretaris PCM Sangkapura.
Sekitar pukul 09.00 WIB panitia dan peserta pemeriksaan kesehatan gratis dikejutan dengan kehadiran Wakil Bupati Gresik, Asluchul Alif, beserta istri yang datang dengan berboncengan sepeda motor. Walau tidak masuk dalam daftar agenda resmi kunjungan Wakil Bupati Gresik di Pulau Bawean yang dilakukan pada 16-19 November 2025, Dokter Alif, sapaan akrabnya, dan istri menyapa dan berdialog dengan warga yang sedang memeriksakan kesehatannya.
Tentu saja kedatangan Wabup Alif dan istri disambut gembira dan antusias segenap Pimpinan Cabang Aisyiyah dan Muhammadiyah Sangkapura, tak terkecuali seluruh warga yang hadir. Siswa kelas 1 SD Muhammadiyah 1 Bawean yang berlokasi di sekitar Masjid As Shalihin pun ikut menyambut kehadiran Wabup Alif dan istri. Di sini Ketua DPC Partai Gerindra Gresik ini terlihat akrab dan menyalami anak-anak itu satu per satu.
Di akhir kunjungan, pimpinan Cabang Aisyiyah dan Muhammadiyah berkesempatan berfoto bersama Wabup Alif dan istri.
Adapun jumlah warga yang mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis ini menurut Ketua Panitia, Nyimas Muthmainnah, berjumlah 110 orang. Mereka diperiksa kesehatannya mulai dari tekanan darah, kandunan kolesterol, gula darah, dan asam urat. (*)
Kontributor: Kemas Saiful Rizal







