Friday, October 18, 2024
35.6 C
Gresik

Pesta Kembang Api Sambut Siswa Baru Spemupat

GIRImu.com — Masa pengenalan sekolah bagi siswa baru hari-hari ini tengah berlangsung di semua lembaga pendidikan sebagai momentum mengenalkan lingkungan dan program sekolah. Begitu juga di SMP Muhammadiyah 4 Giri (Spemupat) Kebomas, Gresik.

Kegiatan bertajuk “Fortasi Fun and Enjoyful” ini di ikuti oleh puluhan peserta didik baru. Kegiatan yang diagendakan berlangsung selama 4 hari (19-22/ 7/2022) ini diawali dengan pembukaan yang dimeriahkan pesta kembang api, smokeboom dan peletusan balon yang menandakan kesiapan mengikuti kegiatan ini menjadikan suasana semakin ramai.

Dalam pesan sambutannya, Kepala Spemupat Eny wahyudin, SSos, mengatakan, tahun ajaran baru yang identik dengan semangat baru harus mampu menggali potensi diri yang baru di sekolah baru.

“Tidak perlu takut dalam berkarya, dan apa pun yang kalian inginkan selama bernilai positif, kami akan dukung,” ujarnya, Selasa (19/7/2022).

Pesta kembang api sebagai simbol keberanian tampil menjadi yang terbaik ini dipersembahkan oleh siswa-siswi yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Ranting SMP Muhammadiyah 4 Kebomas. Hal itu dimaksudkan memberikan semangat kepada adik kelas yang baru bergabung di sekolah ini.

“Persembahan ini khusus untuk menyambut siswa baru biar lebih semangat ikut fortasi. Biar lebih kerasan juga kalo diawali dengan sesuatu yang baru,” ujar Haidar salah seorang panitia.

Dalam kesempatan ini dikenalkan pula guru-guru yang akan selalu membersamai siswa selama menempuh pendidikan di Spemupat. Rangkaian kemeriahan kegiatan fortasi tidak berhenti di pembukaan saja, tetapi berlanjut dengan mengajak siswa jalan-jalan di sekitar sekolah.

“Kaget tapi seru juga acaranya. Ada kembang apinya dan smokeboom,” ujar Rasya salah seorang peserta fortasi. (nov)

Author

Hot this week

Asah Kemandirian, KB TK ABA 3 Kota Madiun Gelar Kemah Ceria di UMMAD

BANDUNGMU.COM, Madiun — Sebanyak 176 anak didik dari KB...

Juru Bicara Presiden Prabowo; DAS Sosok Komunikatif & Dialogis

Oleh : Ace Somantri* Panjang perjalanan yang ditempuh, seorang kader...

Muhammadiyah Kota Metro Resmikan Edupark dan Terima Wakaf Tanah 6,3 Hektar dalam Perayaan Milad ke-112

BANDUNGMU.COM, Kota Metro — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Metro...

Pengajian Jadi Indikator Kemajuan Ranting dan Cabang Muhammadiyah

BANDUNGMU.COM, Tasikmalaya — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tasikmalaya,...

Siswa SMP Mula Belajar Menulis Dari Sastrawan Tulen

Mentari menampakkan dirinya dengan sempurna, menyinari seluruh dunia. Pagi...

Topics

Asah Kemandirian, KB TK ABA 3 Kota Madiun Gelar Kemah Ceria di UMMAD

BANDUNGMU.COM, Madiun — Sebanyak 176 anak didik dari KB...

Juru Bicara Presiden Prabowo; DAS Sosok Komunikatif & Dialogis

Oleh : Ace Somantri* Panjang perjalanan yang ditempuh, seorang kader...

Pengajian Jadi Indikator Kemajuan Ranting dan Cabang Muhammadiyah

BANDUNGMU.COM, Tasikmalaya — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tasikmalaya,...

Siswa SMP Mula Belajar Menulis Dari Sastrawan Tulen

Mentari menampakkan dirinya dengan sempurna, menyinari seluruh dunia. Pagi...

GEBYAR PENGAJIAN PDM KABUPATEN TASIKMALAYA

BANDUNGMU.COM, Kabupaten Tasikmalaya — Tepatnya hari Ahad, 13 Oktober 2024...

Pamerkan Produk Unit Bisnis Pesantren, ‘ABS Bandung Ikuti Expo Kemandirian Pesantren

BANDUNGMU.COM, Kabupaten Bandung – Puluhan pesantren meramaikan Expo Kemandirian...
spot_img

Related Articles