Thursday, November 21, 2024
31.7 C
Gresik

Rayakan Milad Muhammadiyah ke-112, Aisyiyah Benjeng Bagikan Makanan Sehat Ke Pasien Puskesmas

Dalam semangat tema Milad Muhammadiyah ke-112, “Menghadirkan Kemakmuran untuk Semua,”* ibu-ibu Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Benjeng menggelar aksi sosial berbagi makanan kepada masyarakat. Sebanyak kurang lebih 250 kotak makanan sehat disiapkan dan didistribusikan kepada berbagai kalangan di Kecamatan Benjeng.

Kegiatan dimulai di Puskesmas Benjeng, di mana para pasien rawat inap menerima kotak makanan dengan penuh syukur. Tidak hanya itu, bantuan juga diberikan kepada para janda, kaum dhuafa, dan anak-anak dari jenjang TK hingga SMK dalam naungan AUM/AUA yang tersebar di wilayah Benjeng.

“Milad ke-112 ini mengingatkan kita untuk memperluas manfaat gerakan Muhammadiyah dengan menghadirkan kemakmuran yang dapat dirasakan oleh semua kalangan, khususnya mereka yang membutuhkan,” ujar Kamilah selaku Ketua PCA Benjeng.

Aksi sosial ini mendapatkan respons positif dari masyarakat. Seorang pasien rawat inap menyampaikan rasa terima kasihnya. “Kami merasa sangat terbantu dan terharu atas perhatian ini. Semoga berkah untuk semuanya,” ungkapnya.

Kegiatan ini bukan sekadar pembagian makanan, melainkan wujud nyata nilai-nilai Islam berkemajuan yang digerakkan Muhammadiyah. Dengan tema yang diusung, PCA Benjeng berusaha menciptakan kebahagiaan yang merata dan memperkuat solidaritas di tengah masyarakat.

Authors

Hot this week

Profil Ibu Soed Sang Pencipta Lagu Tanah Airhku Yang Sering Dinyanyikan Suporter Timnas di GBK

BANDUNGMU.COM, Bandung — Saat timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi...

DSN-MUI Jabar Gelar Workshop Penguatan Literasi Fikih Zakat Untuk Amil Yang Inovatif

BANDUNGMU.COM, Bandung — Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia...

Tingkatkan Keterampilan Dokumentasi dan Bercerita Untuk Advokasi Kebebasan Beragama Ala Lokakarya JISRA

BANDUNGMU.COM, Kenya — Lokakarya dokumentasi dan bercerita program JISRA...

Abdul Mu’ti: Pendidikan Jadi Pilar Penting Untuk Kemakmuran Yang Berkeadilan

BANDUNGMU.COM, Bandung – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bandung...

Topics

DSN-MUI Jabar Gelar Workshop Penguatan Literasi Fikih Zakat Untuk Amil Yang Inovatif

BANDUNGMU.COM, Bandung — Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia...

Abdul Mu’ti: Pendidikan Jadi Pilar Penting Untuk Kemakmuran Yang Berkeadilan

BANDUNGMU.COM, Bandung – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bandung...

Kisah Hidup dan Kiprah Mochtar Kusumaatmadja Akan Dijadikan Film Dokumenter

BANDUNGMU.COM, Bandung – Teaser film dokumenter “12 Mile: Guiding...

Lembaga Penyiaran Harus Tunjukkan Komitmen pada Pelestarian Lingkungan

BANDUNGMU.COM, Bandung — Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung menjadi tuan...

Asep Dayat, Simbol Semangat Bobotoh dan Maung Bandung

BANDUNGMU.COM, Bandung – Mayoritas Bobotoh–sebutan untuk pendukung fanatik Persib...
spot_img

Related Articles