GIRIMU.COM — Pengumuman babak Final Festival Faqih Usman (FFU) IX telah disampaikan melalui WhatsApp Group (WAG) pembina pada Senin (27/10/2025) lalu. Sebelum memasuki babak final, acara ini diikuti oleh 80 sekolah dan madrasah di bawah naungan Majelis Dikdasmen dan PNF Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Gresik, yang terdiri atas SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA/SMK.
Pada tahap awal seleksi, ada total 677 peserta yang berpartisipasi. Dari enam kategori lomba yang menggunakan seleksi untuk masuk ke babak final FFU, SD Al Islam Cerme (SDAC ) meloloskan wakilnya pada tiga kategori lomba, yaitu Duta Sekolah, Video Pembelajaran, dan Karya Ilmiah. Sementara dua kategori lomba belum berhasil meloloskan delegasinya sampai ke babak Final.
Salah satu guru SD Al Islam yang lolos ke babak final pada kategori lomba Video Pembelajaran, yaitu Ustadzah Nisa Al Firdausi, SPd, guru kelas II B. Sementara Duta Sekolah meloloskan satu wakilnya, yaitu Melvina Ignacia Arrahmah, kelas 6A. Sementara pada kategori lomba Karya Ilmiah, SD Al Islam berhasil meloloskan satu timnya, yakni Dirgham Haidar Irhab Afrian kelas 4B dan Hazel Rendra Rafatunisa kelas 4B.
Dalam waktu singkat, baik guru maupun siswa yang lolos ke final FFU IX perlu mempersiapkan keperluan dan pembinaanya dengan baik. Mereka melaksanakan babak final pada Sabtu (1/11/2025) di kampus Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG). (*)
Konributor: Mardiyana Zulifah







