Girimu.com- Dalam rangka peningkatan kemampuan leadership setiap anggota, Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMP Muhammadiyah 1 (Spemutu) Gresik Jawa Timur mengikuti kegiatan Pena Kuning yang diadakan di lantai 2 gedung SMA Muhammadiyah 1 (Smamsatu) jalan Wahidin Sudirohusodo no 162 Gresik Jawa Timur.
Ke-Sepuluh anggota IPM Spemutu yang terdiri dari Aisyah Qothrunnada, Fairuz Jasmine Khoirunnisa, Carissa Aurelia Putri, Khansa Distian Aryaputra, Atalla Aryasatya Wirantono, Khansa Aghniya Jasmine, Khanza Rachquela, Naurah Labibah Husna, Carissa Shafira Nur Ashar, Khairunisya Anindyawati dengan semangat mengikuti kegiatan yang juga dihadiri oleh 50an peserta perwakilan anggota IPM dari PR IPM SMP Muhammadiyah 12 GKB, PR IPM SMP Muhammadiyah 4 Kebomas, PR IPM SMP Muhammadiyah 7 Cerme, PR IPM SMP Muhammadiyah Sidayu, OSIS SMP Negeri 3 Gresik, OSIS SMP Negeri 4 Gresik, OSIS SMP Negeri 17 Gresik dan OSIS SMP Negeri 22 Gresik
Kepada kontributor girimu.com, Fairuz Jasmine Khairunisa, mengatakan rasa bangga nya mengikuti kegiatan Pena Kuning tersebut. Menurutnya materi leadership yang di sampaikan tadi oleh pemateri sangat penting bagi pemahaman teman teman IPM Spemutu. Sehingga nanti ketika kembali ke sekolah dapat langsung dipraktekkan.
Harapannya, setelah mengikuti kegiatan Pena Kuning wawasan tentang leadership bertambah dan ia mengucapkan terima kasih kepada PR IPM Smamsatu yang sudah mengundang adik adik IPM Spemutu upgrading leadership bersama sama ujar Sekertaris Umum (Sekum) IPM Spemutu tersebut.
Hal senada juga di sampaikan oleh Adillah Rachmadani Putri selaku panitia pelaksana kegiatan Pena Kuning. Baginya, penting sekali untuk berkumpul bersama dengan anggota IPM dan OSIS dari seluruh SMP Negeri serta Swasta yang hadir untuk sharing pengetahuan dan wawasan tentang leadership.
“Saya ucapkan terimakasih kepada semua teman teman anggota pengurus IPM dan OSIS undangan yang hadir di kegiatan pena Kuning hari Sabtu (19/10/2024) ini. Jujur saya dan teman teman Panitia tidak menyangka akan antusias teman teman yang hadir, Semoga ilmu dan wawasan yang tadi di share oleh pemateri menjadi oase di tengah kekeringan tentang organisasi dan terus semangat berkarya serta berdedikasi tinggi terhadap organisasi,” tutup Sekum IPM Smamsatu tersebut.
Sebagai informasi kegiatan Pena Kuning ini merupakan progam kegiatan PR IPM Smamsatu dalam rangka rangkaian memperingati Milad Smamsatu ke 59 yang mendatangkan Dewi Musdalifah selaku Ketua Lembaga Seni Budaya Dan Olahraga (LSBO) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Gresik, Ahmad Muchtar Robbani Ketua Umum HIMO (Himpunan Musyawarah OSIS) Kabupaten Gresik Periode 2022/2023 yang juga menjabat Ketua Umum PR IPM SMA Muhammadiyah 1 Gresik Periode 2021/2022 serta M. Daud Al Kautsar Ketua Umum HIMO Kabupaten Gresik Periode 2024/2025 yang juga selaku Ketua Umum PR IPM SMA Muhammadiyah 1 Gresik Periode 2023/2024.
Adapun materi yang disampaikan berkaitan dengan konsep Leadership, Kepemimpinan yang maha asik dan Karakteristik Seorang Pemimpin Yang Hebat. (*)