Breaking News
Categories
  • #muktamar muhammadiyah aisyiyah 48
  • Acara
  • Berita Organisasi
  • Berita Sekolah
  • Cerpen
  • Featured
  • Gerak
  • Kabar
  • Kegiatan Mahasiswa
  • Kegiatan Sekolah
  • Keislaman
  • Muhammadiyah News Network
  • Muhammadiyah or id
  • Palestina
  • Pendidikan dan Pelatihan
  • Politik
  • PWMU CO
  • Resensi buku
  • Srawung Sastra
  • Tarjih
  • TVMU
  • Uncategorized
  • Video
  • wawasan
  • Tiga Pelajaran Penting Dari Tauhid Aktif Yang Dicontohkan Nabi Ibrahim

    Jun 19 202449 Dilihat

    BANDUNGMU.COM, Yogyakarta — Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah sekaligus Ketua Badan Pembina Harian UM Bandung Prof Dr H Dadang Kahmad MSi mengatakan bahwa umat Islam penting untuk mengetahui dan memahami tauhid aktif yang dicontohkan oleh Nabi Ibrahim.

    “Tauhid aktif adalah keyakinan yang disertai dengan amal saleh dan pelaksanaan amar makruf nahi mungkar. Nabi Ibrahim juga memiliki pemikiran kritis mengenai keberadaan alam semesta yang indah yang menunjukkan adanya Sang Pencipta,” ujar Dadang saat menjadi khatib salat Idul Adha 1445 Hijriah yang digelar Lembaga Pengembangan Studi Islam (LPSI) Universitas Ahmad Dahlan di lapangan Kampus IV UAD pada Senin (17/06/2024).

    Minimal ada tiga pelajaran dari sejarah Nabi Ibrahim yang dapat diambil oleh umat Islam saat ini.  Pertama, iman harus hidup dan aktif, bukan pasif dan statis. Iman yang aktif terwujud dalam tindakan amal sosial atau habluminannaas, pelaksanaan amar makruf nahi mungkar, dan berakhlak baik dalam pergaulan dengan sesama manusia.

    Kedua, orang beriman harus aktif dalam melakukan pekerjaan yang bermanfaat, termasuk memakmurkan bumi dan menjaga dari kerusakan. Ketiga, kurban merupakan salah satu bentuk kesalehan sosial yang penting dalam kehidupan beragama setiap muslim. “Barang siapa yang mampu lalu tidak berkurban maka tidak boleh mendekat ke tempat salat kami.” (HR Ahmad dan Ibnu Majah).

    “Mumpung masih diberi kesempatan hidup oleh Allah yang tidak kita ketahui sampai kapan, sungguh indah jika sisa umur kita gunakan untuk hal-hal yang bermanfaat sehingga menjadi umur yang dipenuhi kasih sayang dan barakah Allah. Harta yang kita miliki, mari kita gunakan untuk kepentingan kebaikan dan meraih kesenangan di akhirat yang abadi. Jangan sampai kita menyesal selamanya ketika berada di alam keabadian,” tutupnya seperti dikutip dari laman Suara Muhammadiyah online.***

    ___

    Sumber: suaramuhammadiyah.id

    Editor: FA



    sumber berita ini dari bandungmu.com

    Author

    Share to

    Related News

    Banjir Lampung

    Banjir Bandang Melanda Lampung Tiga War...

    by Jan 22 2025

    Hujan deras dengan intensitas tinggi melanda delapan kabupaten/kota di Provinsi Lampung, termasuk La...

    Hak Pejalan Kaki – bandungmu.com

    by Nov 23 2024

    Oleh: Sukron Abdilah*  BANDUNGMU.COM — Kita selalu beranggapan bahwa untuk berbuat baik harus mem...

    Pelajaran dari Kehati-hatian Rasulullah ...

    by Nov 23 2024

    BANDUNGMU.COM, Bandung – Diskusi mengenai tobat pelaku zina yang belum menjalani hukuman sering me...

    Islam Berkemajuan Harus Jadi Arus Utama ...

    by Nov 23 2024

    BANDUNGMU.COM, Jakarta – Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Dadang Kahmad secara resmi membuka...

    SDIT Muhammadiyah Harjamukti Latih Keman...

    by Nov 23 2024

    CIREBONMU.COM  —  SDIT Muhammadiyah Harjamukti Kota Cirebon adakan kegiatan camping yang penuh d...

    UAH Ajak Umat Islam Perkuat Akidah Demi ...

    by Nov 23 2024

    BANDUNGMU.COM, Jakarta — Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah Ustaz A...

    No comments yet.

    Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
    back to top