back to top
Monday, December 23, 2024
24.4 C
Gresik

Kapolda Sumut Gelar Operasi Ketupat 2022

Medan, InfoMu.co – Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak meminta seluruh personel yang bertugas di Pos Pam dan Pos Yan agar melaksanakan tugas pengamanan Operasi Ketupat 2022 dengan penuh tanggung jawab.

“Saya berharap kepada seluruh personel dapat memberikan perhatian penuh terhadap pelaksanaan operasi ini,” ucap Panca bersama Kakorsabhara Baharkam Irjen Pol Priyo Widyanto, saat melakukan pengecekan Pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2022 dan antisipasi Kegiatan Mudik Lebaran  di Kabupaten Simalungun, Kamis.

Panca juga meminta agar para personel tetap menyampaikan imbauan protokol kesehatan dengan humanis, karena lebaran tahun ini masyarakat merasa bebas, mengingat beberapa tahun terakhir pemerintah melakukan penyekatan.

Ia  juga berharap kepada personel di lapangan agar dapat berkolaborasi dengan baik.

“Dapat bekerja dengan terintegritas dan bersinergi di daerah wisata seperti di Kabupaten Simalungun ini yang menjadi destinasi wisata favorit untuk dikunjungi,” kata Kapolda Sumut.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Sumut bersama Kakorsabhara Baharkam dan rombongan melakukan peninjauan kandang kuda serta satwa kuda dari Baharkam Polri yang dirawat di peternakan kuda Polisi Pariwisata Polda Sumut di plataran Niagara Hotel Parapat.

Didampingi Dirlantas Polda Sumut dan Kapolres Simalungun, rombongan juga melakukan pengecekan Pos Yan Operasi Ketupat Toba 2022 Polres Simalungun ke Pelabuhan Ajibata dan Ambarita, serta meninjau pelaksanaan vaksin dan pemberian sembako untuk mendukung kinerja personel Pos Pam.

Sebanyak 10.376 personel gabungan dari Polda Sumut, Kodam I/Bukit Barisan, serta pemangku kepentingan lainnya siap mengamankan mudik Lebaran di Sumatera Utara.Dalam pengamanan mudik Lebaran, Polda Sumut akan melaksanakan Operasi Ketupat Toba 2022 mulai 28 April hingga 9 Mei.

Polda Sumut juga melaksanakan operasi kemanusiaan dengan mendirikan 101 pos pengamanan, 35 pos pelayanan, dan 10 pos terpadu agar masyarakat Sumut merayakan Idul Fitri 1443 Hijriah dengan aman dan sehat. (ant)

sumber berita dari infomu.co

Author

Hot this week

Gema Suara Walidah Semarakkan Milad ke-112 Muhammadiyah di Bungah

Suara tabuhan snare drum, bass drum, tenor drum, organ,...

KB dan TK Aisyiyah Balongpanggang Peringati Hari Ibu dengan Kegiatan Kreatif

KB Aisyiyah 07 dan TK Aisyiyah Bustanul Athfal 22...

Sekolah Kreatif Menganti Apresiasi Siswa dengan Creative Medal

GIRIMU.COM - Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti memberikan...

Perkemahan Hizbul Wathon MI Muhammadiyah 5 Cangaan: Melatih Kemandirian dan Kekompakan Siswa

Girimu.com - MI Muhammadiyah 5 Cangaan, Ujungpangkah, Gresik, sukses...

Topics

Gema Suara Walidah Semarakkan Milad ke-112 Muhammadiyah di Bungah

Suara tabuhan snare drum, bass drum, tenor drum, organ,...

Sekolah Kreatif Menganti Apresiasi Siswa dengan Creative Medal

GIRIMU.COM - Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti memberikan...

Perkemahan Hizbul Wathon MI Muhammadiyah 5 Cangaan: Melatih Kemandirian dan Kekompakan Siswa

Girimu.com - MI Muhammadiyah 5 Cangaan, Ujungpangkah, Gresik, sukses...

Inovatif, SMK Muhammadiyah 5 Gresik Bagikan Media Tanam Karya Siswa saat Pembagian Rapor

Girimu.com — SMK Muhammadiyah 5 Gresik kembali menghadirkan inovasi...

Launching Pandu Tunas Athfal Warnai Milad Muhammadiyah ke-112 di Bungah

Girimu.com – Suasana semarak terlihat di halaman Perguruan Muhammadiyah...

Semangat Kemahiran Dasar 2 Hizbul Wathan di SD Mutu Kagumi Balongpanggang

Rintik hujan yang turun pada Rabu (18/12/2024) tidak menyurutkan...
spot_img

Related Articles