Friday, October 18, 2024
31.1 C
Gresik

KPK OTT Bupati Bogor Ade Yasin

Jakarta, InfoMu.co – Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada Selasa (26/4/2022) hingga pagi ini, Rabu (27/4/2022). Kali ini, KPK menggelar operasi senyap di daerah Bogor, Jawa Barat.

Dalam operasi senyap tersebut, tim mengamankan Bupati Bogor, Ade Yasin dan anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) perwakilan Jawa Barat. Saat ini, para pihak yang diamankan sudah berada di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan.

“Benar, tadi malam sampai pagi ini KPK melakukan kegiatan tangkap tangan di wilayah Jawa Barat. Di antaranya Bupati Kabupaten Bogor, beberapa pihak dari BPK Perwakilan Jawa Barat serta pihak terkait lainnya,” kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri, Rabu (27/4/2022).

Belum diketahui pihak-pihak tersebut ditangkap terkait perkara apa. Diduga, operasi senyap ini berkaitan dengan praktik suap-menyuap.

“KPK masih memeriksa pihak-pihak yang ditangkap tersebut dan dalam waktu 1×24 jam KPK segera menentukan sikap atas hasil tangkap tangan dimaksud. Perkembangannya akan disampaikan lebih lanjut,” ujar Ali. (inews)

sumber berita dari infomu.co

Author

Hot this week

Juru Bicara Presiden Prabowo; DAS Sosok Komunikatif & Dialogis

Oleh : Ace Somantri* Panjang perjalanan yang ditempuh, seorang kader...

Muhammadiyah Kota Metro Resmikan Edupark dan Terima Wakaf Tanah 6,3 Hektar dalam Perayaan Milad ke-112

BANDUNGMU.COM, Kota Metro — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Metro...

Pengajian Jadi Indikator Kemajuan Ranting dan Cabang Muhammadiyah

BANDUNGMU.COM, Tasikmalaya — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tasikmalaya,...

Siswa SMP Mula Belajar Menulis Dari Sastrawan Tulen

Mentari menampakkan dirinya dengan sempurna, menyinari seluruh dunia. Pagi...

GEBYAR PENGAJIAN PDM KABUPATEN TASIKMALAYA

BANDUNGMU.COM, Kabupaten Tasikmalaya — Tepatnya hari Ahad, 13 Oktober 2024...

Topics

Juru Bicara Presiden Prabowo; DAS Sosok Komunikatif & Dialogis

Oleh : Ace Somantri* Panjang perjalanan yang ditempuh, seorang kader...

Pengajian Jadi Indikator Kemajuan Ranting dan Cabang Muhammadiyah

BANDUNGMU.COM, Tasikmalaya — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tasikmalaya,...

Siswa SMP Mula Belajar Menulis Dari Sastrawan Tulen

Mentari menampakkan dirinya dengan sempurna, menyinari seluruh dunia. Pagi...

GEBYAR PENGAJIAN PDM KABUPATEN TASIKMALAYA

BANDUNGMU.COM, Kabupaten Tasikmalaya — Tepatnya hari Ahad, 13 Oktober 2024...

Pamerkan Produk Unit Bisnis Pesantren, ‘ABS Bandung Ikuti Expo Kemandirian Pesantren

BANDUNGMU.COM, Kabupaten Bandung – Puluhan pesantren meramaikan Expo Kemandirian...
spot_img

Related Articles