Breaking News
Categories
  • #muktamar muhammadiyah aisyiyah 48
  • Acara
  • Berita Organisasi
  • Berita Sekolah
  • Cerpen
  • Featured
  • Gerak
  • Kabar
  • Kegiatan Mahasiswa
  • Kegiatan Sekolah
  • Keislaman
  • Muhammadiyah News Network
  • Muhammadiyah or id
  • Palestina
  • Pendidikan dan Pelatihan
  • Politik
  • PWMU CO
  • Resensi buku
  • Srawung Sastra
  • Tarjih
  • TVMU
  • Uncategorized
  • Video
  • wawasan
  • Lembaga Seni Budaya Muhammadiyah DIY Sikapi Kontroversi Pernikahan Anjing Jojo dan Luna

    Jul 21 202328 Dilihat




    Yogyakarta, CM – Lembaga Seni Budaya PWM DIY, menyikapi heboh pernikahan anjing Jojo dan Luna yang menghabiskan dana 200 juta menjadi berita di kalangan masyarakat.
    Saat dihubungi Ketua Lembaga Seni Budaya PWM DIY, Dian Korprianing Nugraha, pada Rabu (20/7), menyampaikan bahwa pernikahan anjing Jojo dan Luna milik Indira Ratnasari atau dikenal dengan nama Nena Ghoib ini menjadi kontroversi. Indira Ratnasari yang juga staf khusus kepresidenan ini dikecam karena melakukan praktik yang tidak sesuai dengan nilai keteladanan sebagai salah satu staf khusus presiden.
    Nilai 200 jt untuk pernikahan anjing tentu nilainya sangat besar. 200 jt bisa digunakan untuk kepentingan yang jauh lebih besar daripada menikahkan anjing kesayangan. Sehingga Indira Ratnasari dinilai tidak memiliki kepekaan sosial dalam melihat kondisi masyarakat Indonesia saat ini.
    Menyikapi viralnya Video di Media Sosial terkait Pernikahan Anjing Jojo dan Luna, Ketua Lembaga Seni Budaya PWM DIY, menyampaikan sikap sebagai berikut:

    1. Acara tersebut sangat tidak layak dilaksanakan karena menggunakan adat budaya Jawa yang memiliki nilai-nilai luhur sebagai tradisi budaya berkaitan dengan rangkaian daur hidup manusia Jawa, yang tidak diperuntukan hewan.
    2. Sebagai bagian masyarakat Jawa, kami merasa terlecehkan dengan acara/ peristiwa tersebut.
    3. Mendesak kepada pihak-pihak yang terlibat dalam acara/ peristiwa tersebut untuk meminta maaf dan menghapus video-video yang telah diunggah diberbagai media.
    4. Menghimbau kepada masyarakat untuk tidak main hakim sendiri, hal ini dipercayakan sepenuhnya kepada pihak yang berwajib dalam hal ini pemerintah.

    Demikian pernyataan sikap ini disampaikan dan berharap kejadian seperti ini tidak terulang kembali. (yan)






    Artikulli paraprakJawa Timur Siap Gelar Muktamar Ke 4 Hizbul Wathan


    sumber berita ini dari muriamu.id

    Author

    Share to

    Related News

    Banjir Lampung

    Banjir Bandang Melanda Lampung Tiga War...

    by Jan 22 2025

    Hujan deras dengan intensitas tinggi melanda delapan kabupaten/kota di Provinsi Lampung, termasuk La...

    Hak Pejalan Kaki – bandungmu.com

    by Nov 23 2024

    Oleh: Sukron Abdilah*  BANDUNGMU.COM — Kita selalu beranggapan bahwa untuk berbuat baik harus mem...

    Pelajaran dari Kehati-hatian Rasulullah ...

    by Nov 23 2024

    BANDUNGMU.COM, Bandung – Diskusi mengenai tobat pelaku zina yang belum menjalani hukuman sering me...

    Islam Berkemajuan Harus Jadi Arus Utama ...

    by Nov 23 2024

    BANDUNGMU.COM, Jakarta – Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Dadang Kahmad secara resmi membuka...

    SDIT Muhammadiyah Harjamukti Latih Keman...

    by Nov 23 2024

    CIREBONMU.COM  —  SDIT Muhammadiyah Harjamukti Kota Cirebon adakan kegiatan camping yang penuh d...

    UAH Ajak Umat Islam Perkuat Akidah Demi ...

    by Nov 23 2024

    BANDUNGMU.COM, Jakarta — Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah Ustaz A...

    No comments yet.

    Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
    back to top