Sunday, September 8, 2024
25 C
Gresik

Relawan RCCE MPKU Turun Ke Jalan Bantu Edukasi dan Pantau Prokes Pemudik

MUHAMMADIYAH.OR.ID, PEKALONGAN– Dalam rangka memantau ketaatan masyarakat untuk tetap menerapkan protocol kesehatan saat melakukan aktifitas mudik, sejumlah relawan yang tergabung dalam Risk Communication and Community Engagement (RCCE) Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah di wilayah Pekalongan turun ke lokasi-lokasi yang disinggahi oleh para pemudik, Kamis (28/4).

Koordinator Daerah RCCE MPKU PP Muhammadiyah di Pekalongan, Ira Septiawati, saat ditemui di Posko Mudik Bersama Muhammadiyah Pekalongan, di halaman Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan (UMPP), mengatakan bahwa kegiatan edukasi yang dilakukan oleh para relawan RCCE di Pekalongan merupakan tindak lanjut dari himbauan Tim Pusat RCCE dan hasil rakornas (rapat koordinasi nasional) di Solo, 15-17 April 2022 lalu.

Ira menyebutkan himbauan tim RCCE Pusat agar relawan RCCE bergerak untuk melakukan edukasi kepada para pemudik karena di tahun 2022 ini masyarakat diperbolehkan melakukan aktifitas mudik lebaran oleh pemerintah.

Relawan RCCE diharapkan dapat menghimbau kepada para pemudik agar tetap mentaati protocol kesehatan karena memang pandemi belum berakhir. Oleh karena itu, relawan RCCE di setiap daerah diharapkan mengadakan kegiatan edukasi di tempat-tempat yang banyak disinggahi oleh para pemudik.

Ira juga mengungkapkan, sasaran lokasi edukasi prokes yang dilakukan para relawan RCCE ada tiga tempat, yaitu area dekat kampus FEB UMPP, persimpangan jalan KH. Mas Mansyur dan Jalan Hayam Wuruk dari arah monumen Pekalongan, serta terminal bus bayangan di International Batik Center Wiradesa dan posko mudik Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (kokam) di SD Muhammadiyah Pencongan.

Sedangkan untuk arus balik, Ira menyampaikan para relawan RCCE akan melakukan edukasi di Terminal Kajen.Ira berharap dengan menjaga prokes, para pemudik dalam keadaan sehat untuk bertemu dengan keluarga dan kembali dengan sehat pula. “Stay save and keep healthy”, tutur Ira, dalam rilis yang diterima redaksi Muhammadiyah.or.id.

Selain melakukan edukasi kepada para pemudik akan pentingnya menjaga protocol kesehatan, para relawan RCCE juga mengedukasi para pemudik untuk beristirahat di posko-posko mudik yang telah disediakan jika mengalami kelelahan atau telah berkendara selama 3-4 jam.

Relawan RCCE juga melakukan edukasi kepada para warga yang tengah ramai di pusat perbelanjaan di sekitar kampus FEB UMPP, serta para tukang parkir dan becak.

sumber berita ini dari muhammadiyah.or.id

Author

Hot this week

Karya Kaligrafi Islami Ahmad Dahlan Warnai Unity Art Project 2024 di Bandung

BANDUNGMU.COM, Bandung – Lukisan kaligrafi Islam karya Ketua Pimpinan...

Cerita Perjalanan KKN PLUS 2024 ITB Ahmad Dahlan

IBTimes.ID – Pengalaman mengikuti KKN PLUS 2024 di Pondok...

MPK PWA Jabar Gelar ToT Baitul Arqam Guna Tingkatkan Kapasitas Kader Aisyiyah

BANDUNGMU.COM, Bandung – Majelis Pembinaan Kader (MPK) Pimpinan Wilayah...

Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sekapuk Gelar Baitul Arqom Bath 1 untuk Kaderisasi

girimu.com - Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sekapuk menggelar kegiatan...

Antusiasme Jamaah Warnai Pengukuhan Pimpinan Ranting Muhammadiyah Pondok Cabe Ilir

BANDUNGMU.COM, Pondok Cabe — Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Pondok...

Topics

Karya Kaligrafi Islami Ahmad Dahlan Warnai Unity Art Project 2024 di Bandung

BANDUNGMU.COM, Bandung – Lukisan kaligrafi Islam karya Ketua Pimpinan...

Cerita Perjalanan KKN PLUS 2024 ITB Ahmad Dahlan

IBTimes.ID – Pengalaman mengikuti KKN PLUS 2024 di Pondok...

MPK PWA Jabar Gelar ToT Baitul Arqam Guna Tingkatkan Kapasitas Kader Aisyiyah

BANDUNGMU.COM, Bandung – Majelis Pembinaan Kader (MPK) Pimpinan Wilayah...

Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sekapuk Gelar Baitul Arqom Bath 1 untuk Kaderisasi

girimu.com - Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sekapuk menggelar kegiatan...

Antusiasme Jamaah Warnai Pengukuhan Pimpinan Ranting Muhammadiyah Pondok Cabe Ilir

BANDUNGMU.COM, Pondok Cabe — Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Pondok...

Spemutu Gresik Tawarkan Beragam Fasilitas dan Program Unggulan

Girimu.com - Dalam rangka peningkatan informasi dan sosialisasi lembaga...

SD Muhammadiyah 1 Wringinanom Luncurkan Program Teacher on Stage

Girimu.com  – SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik...
spot_img

Related Articles