Breaking News
Categories
  • #muktamar muhammadiyah aisyiyah 48
  • Acara
  • Berita Organisasi
  • Berita Sekolah
  • Cerpen
  • Featured
  • Gerak
  • Kabar
  • Kegiatan Mahasiswa
  • Kegiatan Sekolah
  • Keislaman
  • Muhammadiyah News Network
  • Muhammadiyah or id
  • Palestina
  • Pendidikan dan Pelatihan
  • Politik
  • PWMU CO
  • Resensi buku
  • Srawung Sastra
  • Tarjih
  • TVMU
  • Uncategorized
  • Video
  • wawasan
  • PP Muhammadiyah Apresiasi Raihan Akreditasi Unggul UMJ

    Mar 09 202432 Dilihat

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, JAKARTA – Akreditasi Unggul yang diraih Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) genapkan Perguruan Tinggi Muhammadiyah-’Aisyiyah (PTMA) menjadi sepuluh.

    Atas capaian akreditas itu, Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Syamsul Anwar menyampaikan apresiasi. Menurutnya, ini adalah wujud dari konsistensi sekaligus hadiah terindah UMJ menjelang Ramadan 1445 H.

    “Saya mengucapkan selamat kepada UMJ atas akreditas unggul, terutama kepada Pak Rektor dengan para jajarannya yang telah berhasil membawa UMJ ke dalam akreditas paling tinggi yaitu unggul,” kata Syamsul pada Selasa (5/3) di Jakarta.

    Akreditasi unggul ini, kata Syamsul, menjadi pembeda dengan perguruan tinggi yang lain. Oleh karena itu, prestasi ini harus ditonjolkan supaya masyarakat bisa membedakan dan menjadi distingsi dengan yang lain.

    “Saya ikut berdoa semoga untuk ke depannya akreditasi unggul ini dapat dipertahankan dan prodi-prodi bertambah banyak menjadi unggul,” imbuhnya.

    Perlu diketahui, akreditasi unggul yang berhasil diraih oleh UMJ dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Surat Keputusan (SK) Nomor: 163/SK/BAN-PT/Ak/PT/III/2024.

    Raihan tersebut disambut dengan syukur oleh Rektor UMJ, Ma’mun Murod. Dia menyebut, akreditasi unggul ini merupakan hasil usaha dan kerja keras seluruh sivitas akademika UMJ.

    “Alhamdulillah, UMJ sudah mendapatkan akreditasi unggul yang sudah cukup lama ditunggu. Ini merupakan kebahagiaan bagi UMJ karena termasuk ke dalam PTMA ke-10 yang memperoleh akreditasi unggul,” jelas Ma’mun.

    Sebagaimana yang disampaikan Syamsul Anwar, di atas. Ma’mun Murod berharap, akreditasi unggul ini menjadi distingsi dan menimbulkan daya tarik bagi calon mahasiswa untuk menjatuhkan pilihannya kepada UMJ.

    “Semoga ini akan meningkatkan minat bagi para calon mahasiswa baru untuk berkuliah di UMJ. Kampus yang dikelola dengan cukup serius,” tutup Ma’mun.

    sumber berita ini dari muhammadiyah.or.id

    Author

    Share to

    Written by

    muhammadiyah.or.id adalah website resmi persyarikatan Muhammadiyah. Dan dikelolah oleh PP Muhammadiyah

    Related News

    Muhammadiyah Maksimalkan Wakaf dalam Sek...

    by Aug 27 2024

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, SURAKARTA—Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Ahmad Dahlan Rais, menekankan pen...

    Muhammadiyah Proyeksikan Kemandirian Eko...

    by Aug 27 2024

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, SURAKARTA—Universitas Muhammadiyah Surakarta menjadi saksi berkumpulnya sekita...

    ‘Aisyiyah Dorong Pengarusutamaan E...

    by Aug 27 2024

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA – Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi (HKSR) harus menjadi arus ut...

    Pendidikan Inklusif Muhammadiyah Diapres...

    by Aug 27 2024

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, KENDARI – Evangelis (Ev) Munfaridah dari Majelis Gereja Kebangunan Kalam Allah...

    Menelusuri Ragam Metode Penentuan Hukum ...

    by Aug 26 2024

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA — Manhaj Tarjih Muhammadiyah dirancang untuk menjaga relevansi dan ...

    Bukan Gedungnya, Tapi Mentalitas Kolonia...

    by Aug 26 2024

    MUHAMMADIYAH.OR.ID, JAKARTA — Dalam wawancara yang disiarkan pada Sabtu (24/08) di acara ROSI, Kom...

    No comments yet.

    Sorry, the comment form is disabled for this page/article.
    back to top